Cara Menghilangkan Gambar Ikon Quickedit di Blog

Cara Menghilangkan Gambar Ikon Quickedit di Blog
Cara Menghilangkan Gambar Ikon Quickedit di Blog - Gambar ikon quickedit di blog adalah gambar berbentuk obeng dan tang saling silang yang muncul pada blog. Hanya admin blog saja yang melihat gambar ikon ini. Bagi blog itu sendiri, munculnya ikon itu sebenarnya tidak terlalu banyak memberikan dampak buruk, hanya mungkin sebagian blogger tidak menyukai keberadaannya karena dianggap terlalu memenuhi area tampilan blog. Sehingga bagi mereka, sebaiknya untuk dihilangkan saja.

Manfaat ikon quickedit

Seperti namanya, ikon quickedit ini berfungsi untuk mempermudah admin blog mengedit dan mengatur tampilan blog. Biasanya gambar ini muncul di sisi sebelah kanan bawah widget. Dengan mengklik ikon tersebut, admin akan langsung bisa mengedit tampilan blog tanpa harus masuk ke dasboard blogger terlebih dahulu.

Tetapi, bagi admin blog yang senssitif, kehadiran gambar ikon quickedit ini justru dianggap bisa mengurangi SEO friendly dan kecepatan loading page. Hal ini bisa dibenarkan. Sebab gambar-gambar yang tidak diupload oleh admin di dalam blog biasanya tidak ikut mendapatkan perlakuan khusus agar lebih SEO friendly. 
Contoh misalnya sahabat gunakan tools SEO dari chkme.com yang terkenal analisa dengan skor website. Sahabat masukkan url blog sahabat, lalu klik submit. Maka akan menghasilkan beberapa analisa terkait blog sahabat tersebut. Salah satu analisanya adalah tentang image atau gambar yang missing title dan descriptions. Setelah hasilnya di Show, maka salah satu atau beberapa diantaranya adalah gambar ikon quickedit tersebut. Akibatnya adalah skor akhir blog tersebut berkurang. 

Maka keputusan untuk menghilangkan atau menghapus ikon quickedit tersebut memiliki argumen yang bisa dipertanggungjawabkan. Untuk menghilangkan gambar ikon ini, silakan sahabat simak tahapannya berikut ini.

Cara Menghilangkan Gambar Ikon Quickedit di Blog

1. Masuk ke dasboard blogger.
2. Menuju ke menu Template, lalu klik Edit HTML.
3. Pada area HTML klik Expands untuk membuka seluruh kode, kemudian cari kode ]]></b:skin>.
4. Setelah ketemu, pastekan kode .quickedit{display:none;} tepat di atasnya.
5. Akhiri dengan Save template.

Selanjutnya, silakan cek blog milik sahabat. Gambar ikon quickedit sudah menghilang. Dan tentunya loading agak sedikit lebih cepat dengan skor analisa webnya juga meningkat. 

Selain itu, bila sahabat juga ingin menghilangkan atribut powered by blogger di blog, sahabat juga bisa menghapusnya dengan cara seperti pada artikel Cara Menghapus Atribut Tulisan Powered by Blogger pada Blog. Sedangkan untuk Navbar blog juga bisa dihilangkan dengan cara Seputar Navbar dan Cara Menghilangkan Menu Navbar pada Blog.

Demikian tutorial singkat cara menghilangkan gambar ikon quickedit di blog. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

0 comments